Jumat, 31 Januari 2014

Keraton YOGYAKARTA


Siapa yang tidak tahu nama besar ini yang paling sering disebut oleh kalangan pelaku wisata dunia ?
Tapi belum tentu semua orang sudah datang berkunjung ke Istana Jogjakarta ini bahkan teman dekat kami walaupun mengaku asli orang Jogja dia belum pernah berkunjung ke Istana Kerajaan Ngajogjokarto ini....
Kok bisa ya begitulah kenyataannya,selain karena kesibukan harian juga ada juga yang punya alasan karena "segan","sungkan",dan lain sebagainya. 
 Kalau membahas mengenai Yogyakarta dengan status Kerajaannya dan Daerah Istimewa,tidak akan cukup waktu seharian.Maka ijinkan kami hanya mengulas sekedarnya dan apa ada nya menurut kemampuan kami :)


Lambang Daerah Istimewa Yogyakarta
"Amemayu Hayuning Bawana"
(Bahasa Jawa: Mengalir dalam hembusan alam)

Kota Yogyakarta selain dijuluki sebagai Kota Gudeg, juga dijuluki Kota Pelajar. Di kota ini terdapat universitas negeri tertua di Indonesia,
Universitas Gadjah Mada (UGM) dan juga berbagai universitas swasta terkenal lainnya seperti UPN "Veteran", AMIKOM, STMIK AKAKOM,
Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan (STTKD), STIE SBI, Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW), Universitas Islam Indonesia (UII)
yang merupakan universitas swasta tertua di Indonesia, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Universitas Sanata Dharma (USD),
Universitas Atmajaya yogyakarta (UAJY), Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY), Universitas PGRI Yogyakarta (UPY), dan lain sebagainya,
selain Institut Seni Indonesia Yogyakarta (ISI Yogyakarta) dan Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN Sunan Kalijaga) dan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)
dan Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Dan beberapa program kejuruan yang menawarkan jenjang D3 sepereti POLISENI, POLTEKES, dll.
Bisa dikatakan bahwa di kota ini sebagian besar penduduknya relatif memiliki pendidikan sampai tingkat SMU








Ibu kota provinsi  : Yogyakarta
Gubernur             : Sri Sultan Hamengkubuwono X
Koordinat            : 7-8 LS dan 110-111 BT
Dasar hukum       : U.U.No 3/1950
Tanggal penting   : 4 Maret 1950
Luas                    : 3.185,80 km2
Penduduk            : 4.3640.000 (+/-)
Kepadatan           : 13.687/km2
Kabupaten           : 4
Kodya/Kota         : 1
Kecamatan           : 78
Kelurahan/Desa    : 440
Agama                 : Islam (92.1%), Katolik (4.9%), Protestan (2.7%), Lain-lain (0.2%)
Bahasa                 : Bahasa Jawa, Bahasa Indonesia
Zona waktu          : WIB
 Bila kita berkunjung ke dalam area Keraton,baik perorangan maupun rombongan kita akan ditemani oleh pemandu khusus yang siap mengantar ke tiap sudut Keraton dan menjelaskan secara detail apa yang ada di dalam Keraton ini.
Kami mohon maaf karena tidak sanggup untuk mengulas secara lengkap baik lewat tulisan maupun gambar/foto.
 
Penasaran ? Mari silahkan kunjungi Keraton Kesultanan Yogyakarta,terlalu banyak hal yang dapat kita pelajari di sini.Hanya dengan tiket masuk Rp.5000 (Lima Ribu Rupiah) dan tiket kamera/handy cam Rp.1000 (Seribu Rupiah) sangatlah tidak sebanding dengan apa yang akan kita dapat.
Sempatkan berkunjung,meluangkan waktu 1-2 jam,siapa tahu bisa bertemu dengan Sang Raja secara langsung :)


Kayacolour Production bersama IALHI mengucapkan selamat berwisata di kota yang Istimewa ini.

http://ialhi.com




The Beautiful Beach of GunungKidul,Yogyakarta

Haii kawan-kawan Travelers.....!!!

Kita sudah pasti bangga ya memiliki alam raya NKRI ( Negara Kesatuan Republik Indonesia ) yang begitu indah ini.Wilayah NKRI memang lebih luas perairannya daripada daratannya,Tidak di darat tidak pula di laut semua wajib kita Syukuri sebagai berkah Keajaiban dari Sang Pencipta.

Kali ini kami mau menyoroti Wisata Pantai Selatan Yogyakarta yang terkenal akan keindahannya.Salah satunya adalah ; Kita mulai dengan Pantai Pulang Syawal atau lebih di kenal dengan sebutan Pantai Indrayanti.

Salah satu fenomena alam yang terdapat di sepanjang pantai selatan Gunung Kidul adalah dominasi bebatuan karang dan pasir putih yang terhampar,selalu dapat kita temui.





Masih banyak lho spot pantai yang belum sempat kami upload foto-fotonya.Dari segi keindahan dapat kita temui sisi kelembutan dan juga sampai sisi yang extreme.
Kami rasa Anda pecinta pantai,adalah pilihan tepat bila berwisata ke Gunung Kidul.
Kayacolour Production bersama IALHI siap melayani Anda sekeluarga bersama rekan-rekan untuk meng-explore Yogyakarta.





Rabu, 22 Januari 2014

RIVER TUBING "OYO" GunungKidul

>< Goa Pindul Sudah,Kalisuci Sudah,OffRoad juga sudah ...
<>    Apalagi yaa ?
>< Hmmm.....
<>    Bagaimana kalau kita coba bermain-main dengan arus Sungai Oyo ...
>< Sungai ... ?
<>    Iya..sungai,kenapa ?
>< Khan kotor,bau,dalem pula,aku gak bisa berenaang nih.. 'nti kalo aku tenggelam bagaimana dong..kamu         mau tanggung jawab ???
<>    Sembarangan..!! hehehe...ini bukan sembarang sungai tauu,jangan samakan dengan Ciliwung dan yang               lainnya..tenang aja dehh..khan ada aku :D 
>< Hhmmm..iya deh say...yuuk ahh capcuss..keburu siang nihh ........
<>    Aseeek...brangkaaat ... !!!

Ini dia target selanjutnya ... River Tubing Oyo
Kita bersenang-senang dengan keindahan alam di sekitar sungai yang amat mempesona.Bagi Anda yang tidak mempunyai kemampuan berenang,jangan khawatir...kita akan ditemani dan dipandu oleh operator "Tunas Wisata" yang mengelola tempat wisata ini.Kali ini kita akan bermain air selama -/+ 2-3 jam.Jadi jangan lupa untuk mengisi perut dulu sebelum memulai aktifitas ini.Warming Up/pemanasan,olahraga ringan juga penting lho untuk mengawali aktifitas Tubing ini.Supaya tidak terjadi kram otot selama kita berada di sungai.Dari titik Start ke Finish sepanjang 5 Kilometer.


Kita tinggal duduk manis saja terapung-apung di atas Tubing/ban dalam besar.Nyaman,santai,enjoy the nature sambil bercanda ria dengan teman-teman.
Waahh...kami pikir cuma sekedar mengapung-apung seperti bebek aja nih di sungai ini...!!!
Tunggu dulu...mau adu uji nyali di sungai ini juga bisa kok .. selain dapat berfoto-foto ria kita juga bisa adu keberanian untuk terjun dari ketinggian 4 dan 7 meter...
OK !! Ready to jump in to the river ... !!! We Dare You .. !!!
Tidak bisa berenang ? Tidak masalah,yang penting ada nyali untuk melakukan ini.Tenang saja,khan sudah pakai pelampung,di bawah pun akan langsung di sambut oleh Tim Pemandu.Dijamin aman dehh ...!!!
Aku takuut...ini tinggi sekalii..aku gak bisa berenang nihhh ... !!!
Yess..She Did It !!!
 Setelah puas bermain "jump in to the river" kita lanjutkan kembali mengarungi tenang nya arus Sungai Oyo.
Banyak hikmah yang dapat kita ambil dari perjalanan menyusuri Sungai Oyo ini.Salah satu nya adalah Kelestarian Alam yang banyak manfaatnya bagi kehidupan manusia.Penulis tidak perlu panjang lebar ya bagaimana menjelaskan mengenai Kelestarian Alam/Kebersihan Sungai yang ada di lain tempat.Sudah pasti teman-teman paham akan hal ini.
Andaikan saja sungai di dekat rumah kita selalu terjaga kebersihannya..........
Keajaiban alam yang sudah diberikan Sang Pencipta adalah modal hidup bagi kelangsungan hidup anak-cucu kita di masa depan.
Cukup satu kata yang kami dapat rasakan setelah selesai mengarungi Sungai Oyo ini : PUAS
Suasana alam yang damai jauh dari kebisingan hiruk pikuk kota,mampu menyembuhkan jiwa yang penat.

" Jangan Keliling Jogja Dulu Sebelum Ke GunungKidul "
Salam Lestari

Kayacolour Production bersama IALHI/Ikatan Ahli Lingkungan Hidup Indonesia Jogjakarta, dan "Tunas Wisata" mengucapkan selamat berwisata di Jogjakarta.



Your Satisfaction Family's Fun is ... JOGJA as Never Ending ASIA